Video of the Day

Jumat, 23 September 2016

Menpan: Teknologi Harus Bermanfaat Untuk Masyarakat Banyak

Menpan
asncpns.com - Dalam pembukaan Tangerang Selatan Global Innovation Forum 2016 di Kawasan PUSPIPTEK, Kota Tangerang Selatan, Rabu (21/9), Puan Maharani selaku Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan menyatakan bahwa teknologi yang diciptakan pada era saat ini haruslah yang dapat memberikan manfaat, terutama peningkatan kesejahteraan masyarakat dari segala sektor.

Dalam Acara tersebut juga turut hadir Manteri PANRB Asman Abnur,  Menristekdikti Prof. Mohamad Nasir, Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana Kementerian PANRB Rini Widyantini, Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany. 

Dewasa ini teknologi sangat maju pesat terutama teknologi informasi yang selalu "update" tiap harinya, bahkan tiap detik. Menurut Menteri Puan, teknologi yang tercipta saat ini haruslah bermanfaat untuk masyarakat banyak terutama dalam bidang pendidikan, kesehatan, pelayanan publik, dan juga untuk pembangunan desa.

Terciptanya dampak positif untuk masyarakat dari teknologi yang diciptakan para ahli Indonesia saat ini memang sangat diharapkan. "Dampak dari teknologi juga harus dirasakan oleh masyarakat, baik dari sektor pendidikan maupun kesehatan. Kemudian kita juga harus bahu membahu gotong royong menjalankan inovasi yang berkelanjutan dengan baik," ungkapnya.

Sementara itu, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Biroksi, Asman Abnur, sangat mengapresiasi dengan terselenggaranya Tangerang Selatan Global Innovation Forum 2016. Menurutnya setiap inovator dapat melakukan knowlege and experience sharing dalam menciptakan teknologi yang berguna bagi bangsa Indonesia dalam acara tersebut.

Menteri Asman mendorong supaya teknologi yang telah diciptakan tersebut agar bisa diimplementasikan bagi masyarakat. "Semoga teknologi yang diciptakan oleh para ahli dan peneliti di Indonesia dapat diimplementasikan untuk kepentingan masyarakat banyak, karena hasil usaha putra bangsa saat ini sudah cukup advance bila kita lihat apa yang dimiliki dari Puspiptek Kemristekdikti ini, ungkapnya.



Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



0 komentar:

Posting Komentar

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)