Video of the Day

Selasa, 22 Maret 2016

Penyerahan SK CPNS di Bima

SK CPNS di Bima
asncpns.com- Penyerahan surat keputusan (SK) calon pegawai negeri sipil (CPNS) dari tenaga honorer kategori dua (K2), dijadikan sebagai momen kesejahteraan bagi para honorer K2 yang diangkat menjadi CPNS, kemudian beberapa tahun kemudian akan menjadi seorang PNS seutuhnya. Pasalnya, dalam segi honor, selama menjadi tenaga honorer dapat dikatakan kurang dari kata sejahtera karena honornya lebih sedikit jika dibandingkan dengan gaji PNS. Namun, dalam waktu penyerahannya terkadang mengalami keterlambat dan membuat sedih para honorer K2 itu. Seperti yang terjadi dengan Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang mengalami keterlambatan SK CPNS.

H. Mahfud selaku Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Bima mengatakan bahwa penyerahan SK CPNS K2 dan Umum saat ini mengalami keterlambatan dalam penyerahannya. “SK CPNS K2 dan Umum Kota Bima masih terus diproses. Semoga dalam pekan ini Tanda Tangan Kepala Daerah selesai. Kemudian pada tanggal 28 Maret ini SK itu bisa diserahkan,” ujar Mahfud saat ditemui di Kantornya, Senin (21/03/2016).

Mahfud menambahkan, keterlambatan ini disebabkan tidak adanya rencana penyerahan SK ini dilakukan di sekitar pertengahan bulan Maret. Namun, pihaknya memastikan pada bulan Maret ini SK tersebut akan segera diserahkan.

Dirinya memaparkan, penyerahan surat keputusan CPNS ini rencananya dapat dilakukan pada saat acara pngambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk CPNS K2 dan umum. Dirinya hanya berharap, semoga penyerahan SK dan pengambilan Sumpah tidak ada kendala lagi yang membuat terjadinya keterlambatan penyerahan SK itu.  “Kami minta kepada seluruh CPNS K2 dan Umum untuk bersabar. Insya Allah Maret ini SK bisa diterima,” katanya.



Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



0 komentar:

Posting Komentar

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)