Ilustari |
Penyerahan SK CPNS kepada 233 honorer kategori tersebut diserahkan langsung oleh Basuki Tjahaja Purnama selaku Gubernur DKI Jakarta. Pria yang akrab dengan sapaan Ahok ini mengaku sangat senang ketika ratusan tenaga honorer II diangkat ini, menjadi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Pemprov DKI Jakarta.
Menurutnya, kebanyakan pegawai negeri yang bekerja keras adalah tenaga honorer dan mereka telah mengabdi di Pemprov DKI hingga puluhan tahun. "Saya ikut senang. Saya mengerti sekali perjuangan Saudara. Uang habis, harus siapkan dokumen sana-sini. Saya rasakan sukacita dan senangnya Saudara-saudara," kata Basuki saat memberi SK Gubernur pengangkatan CPNS di Blok G Balai Kota, Selasa (25/8/2015).
Dalam sambutannya, Ahok memberikan wejangan kepada honorer ini untuk bekerja dengan baik dan sepenuh hati dan tidak berani untuk bertindak macam-macam dengan melakukan kecurangan-kecurangan. Mantan Bupati Belitung Timur itu juga mengimbau CPNS tidak tergoda untuk menyalahgunakan anggaran DKI.
Kinerja CPNS ini diharapkan semakin meningkat dan tidak menjadi loyo setelah menjadi CPNS. "Makanya, sekarang sudah jadi CPNS jangan malas. Pengalaman saya (jadi bupati) di Belitung Timur, waktu jadi guru honorer rajin, begitu jadi PNS kurang ajar karena merasa tidak mungkin dipecat," pungkas Basuki.
0 komentar:
Posting Komentar