Video of the Day

Selasa, 17 Maret 2015

Penghargaan Satya Lencana Untuk Abdi Negara

Penghargaan Satya Lencana

asncpns.com Menjadi sosok yang di banggakan tentunya membuat seseorang bisa berbangga diri. Namun hal itu harus dibarengi dengan sikap, kewibawaan, kepercayaan dan cara pandang terhadap semua persoalan yang terjadi.

Seperti yang terjadi di daerah Wajo. Sebanyak 155 Pegawai Negeri Sipil (PNS) diusulkan mendapatkan penghargaan Satya Lencana dari pemerintah. Hal ini diungkapkan oleh Pemkab setempat.

Dari sekian banyak nya PNS yang diusulkan BKDD untuk menerima penghargaan, ternyata dari jumlah tersebut terdiri dari beberapa kategori usulan, diantaranya kategori 30 tahun sebanyak 50 orang, 47 PNS akan diusulkan kedalam kategori 20 tahun dan sisanya 58 orang masuk kategori 10 tahun. Jelas Amiruddin.

Penghargaan Satya Lencana merupakan bentuk pengharagaan yang diberikan oleh pemerintah kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah mengabdikan diri selama 10 atau 20 tahun bahkan 30 tahun lebih secara terus menerus kepada negara. Pemberian penghargaan ini didasari oleh kedisiplinan, kecakapan, kesetiaan serta pengabdiannya terhadap Negara yang dapat dijadikan suri tauladan yang baik bagi setiap pegawai lain.

Sampai sekarang beliau pun sudah mengantongi nama-nama yang akan diusulkan dalam pemberian penghargaan Satya Lencana, untuk selanjutnya diserahkan ke inspektorat guna dilakukan verifikasi terlebih dahulu agar tidak ditemui hal yang bersifat melanggar. Tidak hanya sekali verifikasi namun inspektorat akan memverifikasi ulang nama-nama tersebut di provinsi, setelah tahapan itu selesai maka akan dikirim langsung ke pusat sebagai verifikasi akhir.
Jika ternyata ditemui kejanggalan diantara PNS tersebut, maka gagal sudah untuk mendapatkan Penghargaan Satya Lencana Pengabdiannya.

"Penetapan penerima dikeluarkan dari pusat, di mana mendagri melakukan pemeriksaan berkas. Meski sudah diverifikasi di tingkat kabupaten dan provinsi, namun yang menentukan penghargaan itu adalah mendagri," pungkasnya.

Kabarnya untuk penyerahan penghargaan ini akan dilaksanakan pada bulan Agustus mendatang menjelang peringatan HUT RI.


Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



0 komentar:

Posting Komentar

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)