Video of the Day

Senin, 04 Agustus 2014

Jabatan Prioritas Berdasarkan Surat Persetujuan Prinsip

asncpns.com - Jabatan yang diprioritaskan untuk seleksi CPNS tahun 2014 berdasarkan Surat Persetujuan Prinsip terdiri dari beberapa kebutuhan jabatan fungsional yang harus terpenuhi. Jabatan fungsional merupakan jabatan yang diutamakan untuk Pegawai Negeri Sipil sesuai dengan keahlian dan keterampilan yang dimiliki. Jabatan fungsional tidak terdapat dalam struktur organisasi lembaga/kementerian, namun jabatan ini sangat diperlukan pada organisasi, K/L tersebut untuk menunjang pelaksanaan tugas pokok organisasi.

Jabatan yang diprioritaskan oleh pemerintah lainnya adalah jabatan yang bisa menunjang untuk pembangunan nasional. Keahlian dari masing-masing pelamar disesuaikan dengan pengetahuan dan kemampuannya, seleksi yang dilakukan untuk mendapatkan pegawai yang sesuai dengan kriteria tersebut diimbangi dengan seleksi yang ketat, mulai dari pengajuan formasi, pendaftaran sampai pada tahap tes. Alokasi tambahan formasi ini ditujukan untuk setiap lembaga atau kementerian yang memiliki kebutuhan pegawai tinggi.

Jabatan Prioritas Berdasarkan Surat Persetujuan Prinsip
Credit Image to: menpan.go.id

Untuk pelamar dari berbagai jurusan ilmu, pemerintah telah menyiapkan formasi sebanyak 5% yang terbagi dalam 11 jabatan. Jabatan tersebut terdiri dari analis kebijakan, perencana, auditor, pengawas penyelenggara urusan pemerintah daerah, penggerak swadaya masyarakat, isyaiswara, peneliti, pekeja sosial, penyuluh sosial, perekayasa, dan pemeriksa. Alokasi formasi yang dikhususkan ini belum dialokasikan oleh semua instansi yang melakukan penerimaan pegawai CPNS baru. Padahal pendaftaran CPNS akan dilakukan dalam beberapa waktu ke depan atau sekitar petengahan Agustus 2014.


Seleksi yang dilakukan untuk semua alokasi tambahan tersebut tetap menggunakan cara yang sama dengan pelamar umum lainnya. Pelamar bisa menempati jabatan yang telah disediakan instansi dengan melakukan beberapa tahapan tes. Tahap pertama adalah dengan melakukan Tes Kompetensi Dasar yang terdiri dari 3 komponen soal yaitu Tes Kepribadian, Tes Intelegensi Umum (TIU) dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Untuk mempersiapkan pengetahun dalam seleksi CPNS 2014, direkomendasikan untuk mempelajari Paket LKIT 2014.

Kisi-kisi soal CPNS 2014 juga sudah tersedia bagi pelamar yang berkeinginan untuk mengikuti seleksi CPNS tahun ini. Pemerintah menganjurkan kepada setiap pelamar mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk bisa bersaing dengan pelamar lainnya. Pendaftaran tahun ini tidak serumit pada tahun-tahun sebelumnya, sehingga pelamar tidak akan pusing dengan memikirkan persyaratan yang harus diajukan. Yang paling utama adalah pelamar bisa mendaftar dengan adanya Nomor Induk Kependudukan (NIK).

Sedangkan alokasi tambahan formasi PPPK tahun 2014 diutamakan untuk mengisi kebutuhan yang bisa menunjang untuk pencapaian tujuan organisasi sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku. Meskipun untuk penerimaan PPPK tahun 2014 masih belum terdapat jadwal yang jelas karena masih harus menunggu penyelesaian RPP PPPK yang sedang dirancang. Namun seleksi PPPK tetap akan dilaksanakan meski tidak bersamaan dengan seleksi CPNS 2014.


Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



0 komentar:

Posting Komentar

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)