Video of the Day

Selasa, 15 Juli 2014

Simulasi CAT CPNS Universitas Airlangga Surabaya

Simulasi Computer Assisted Test (CAT) kembali akan digelar pihak Kemenpan RB di kota Surabaya, atau tepatnya di Airlangga Convention Center, Kampus C Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Acara direncanakan akan diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 16 Juli 2014. Kampus tersebut menjadi ajang sosialisasi sistem baru tes Calon Pegawai Negeri Sipil untuk warga Jatim dan sekitarnya.

Simulasi CAT CPNS di Unair Surabaya

Kepala Bagian Komunikasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi, Suwardi mengungkapkan simulasi CAT yang akan dilaksanakan di Kota Surabaya ini hanya berlangsung satu hari. Seperti simulasi CAT sebelumnya setiap peserta akan diberikan waktu sepuluh menit untuk mengerjakan soal menggunakan aplikasi CAT, dan ada jeda untuk persiapan sekitar dua hingga lima menit. “Artinya setiap laptop bisa digunakan 4 hingga lima orang dalam satu jam, selain untuk mendukung pelaksanaan simulasi CAT panitia menyediakan minimum lima puluh unit laptop yang diperkirakan akan mengcover 1.500 sampai 2.000 orang ” ungkap Suwardi.



Direncanakan, simulasi tersebut akan dibuka pada pukul 08.00 – 16.00 WIB, bagi warga masyarakat yang berminat mengikuti acara simulasi CAT tersebut diharapkan untuk mendaftar terlebih dahulu dengan cara online melalui website resmi jobsdb. “Untuk pengunjung yang mendapatkan nomor antrian diatas duaribu, mungkin tidak akan kebagian, hal ini perlu disampaikan agar pihak memahami keterbatasan ini”. Demikianlah pernyataan suwardi yang di publish oleh pihak humas Kemenpan RB di website menpan.go.id.



Simulasi CAT ini menyisakan 2 tempat lagi yang belum dikunjungi setelah penyelenggaraan simulasi di Surabaya rampung digelar, yaitu Makassar dan Medan.
Simulasi CAT ini mempunyai tujuan untuk memperkenalkan sistem CAT kepada pelamar yang berminat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) alasannya, dalam seleksi CPNS tahun ini seluruhnya akan menggunakan sistem Computer Assisted Test yang diyakini akan mampu mewujudkan transparansi dan obyektifitas pada saat pelaksanaan tes CPNS tahun 2014.


Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



0 komentar:

Posting Komentar

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)