Seluruh instansi yang telah mendapatkan jatah formasi dari pemerintah pusat diharuskan untuk segera mengirimkan persyaratan pendaftaran CPNS. Pendaftaran CPNS tahun ini dilaksanakan dengan sistem online atau single entry. Persyaratan yang dikirimkan oleh setiap instansi Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) ASN 2014 diberikan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) untuk kemudian diberikan lagi kepada pemerintah pusat. Persyaratan yang berasal dari masing-masing instansi tersebut akan diumumkan di website portal pendaftaran seleksi ASN 2014 secara nasional.
Persyaratan pendaftaran merupakan satu langkah yang harus terpenuhi agar setiap pelamar bisa mengikuti seleksi CPNS sesuai dengan kualifikasi yang telah ditentukan oleh pemerintah. Dengan diberikannya persyaratan dari PPK kepada pemerintah pusat maka akan semakin memaksimalkan persiapan seleksi CPNS 2014 yang akan digelar pada bulan Agustus nanti. Sedangkan pendaftaran CPNS mulai digelar pada akhir Juli tepatnya minggu ketiga Juli.
Pelaksanaan CPNS tahun ini diterapkan sistem transparan dan objektif oleh pemerintah, dengan tujuan untuk mengurangi kecurangan yang sering terjadi, juga untuk menghasilkan pegawai yang berkualitas dan mampu menjalankan tugas serta tanggung jawab secara menyeluruh untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan.
Persyaratan pendaftaran nantinya bisa dikirimkan ke alamat email berikut evalap.sdmaparatur@menpan.go.id atau evalap.sdmaparatur@gmail.com. Pendaftaran dengan menggunakan single entry akan mempermudah para pelamar mengetahui informasi lowongan CPNS, ditambah akan banyak mendatangkan pelamar dengan nilai kompetitif yang tinggi.
SSCN-BKN adalah satu-satunya website pendaftaran CPNS tahun 2014. Sistem ini merupakan jawaban dari tantangan masyarakat yang mengharapkan seleksi CPNS yang transparan, akuntabel, bersih dan objektif. Dalam website Sistem Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Nasional (SSCN)-BKN terdapat berbagai macam informasi yang bisa didapatkan oleh pelamar, diantaranya adalah pendaftaran, pengumuman pendaftaran per instansi pemerintah, kumpulan regulasi, jadwal, prosedur, petunjuk, dan hasil pengolahan TKD seleksi CPNS 2014.
CPNS 2014 memang menjadi pengadaan CPNS yang serba dipermudah oleh pemerintah. Para pelamar tidak akan bingung mencari informasi mengenai seleksi CPNS tahun 2014, dan yang perlu dipersiapkan adalah menambah pengetahuan mengenai soal yang akan keluar. Dalam materi Tes Kompetensi Dasar, materi soal yang akan keluar adalah Tes Intelegensi Umum (TIU), Tes Kepribadian, dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Untuk mempelajari materi soal tersebut, direkomendasikan untuk memahami dan mempelajari Paket LKIT 2014. Selain materi soal CPNS yang akan didapatkan, juga akan diberikan software CAT CPNS sebagai pembelajaran sebelum menggunakan CAT pada hari tes seleksi CPNS nanti.
0 komentar:
Posting Komentar